Rahasia Hidup Sehat dan Bahagia dari Orang Berusia 100 Tahun


Rahasiaunik99.blogspot.com – salah satu pulau di Jepang, Okinawa, memiliki rahasia penting tentang bagaimana hidup dengan usia panjang. Rahasia tersebut berkenaan dengan spiritualitas, kesehatan, dan hubungan antara pikiran dengan tubuh.

Cara hidup sehat
Warga Okinawa melepaskan stres dengan menari


Faktanya, Okinawa memiliki penduduk yang mayoritas berusia 100 tahun lebih. Bagi beberapa wilayah barat, usia lanjut kerap identik dengan penyakit dan penderitaan. Namun, warga Okinawa tidak sependapat akan hal tersebut.

Penyakit berbahaya seperti parkinson, alzheimer, autis, kanker, jantung, dan diabetes bahkan rata-rata tidak tampak sampai mereka berusia 90 tahunan. Uniknya, warga Okinawa mengaku sengaja melepaskan segala hal gaya hidup ‘Barat’.

Pada tahun 2000, Okinawa Centernaruian Study mempublikasikan beberapa rahasia hidup sehat yang berkenaan dengan usia panjang. Apa sajakah itu? berikut informasi selengkapnya.

1. Mengonsumsi sayuran hijau

Berlokasi di salah satu pulau tropis yang cukup cantik, mayoritas warga Okinawa melindungi tanaman mereka dari sengatan sinar matahari. Menurut mereka sengatan matahari bisa menghilangkan kandungan nutrisi. Selain itu, warganya juga rajin mengonsumsi sayur hijau yang kaya akan antioksidan alami.

2. Batasi konsumsi protein hewani

Berbeda dengan daerah lain, warga di Okinawa sebagian besar menanam sayuran untuk dikonsumsi. Prosentasenya mencapai 80% tanaman dan 20 % daging-dagingan seperti daging babi dan ikan (untuk perayaan tertentu saja). Mengurangi asupan protein hewani dalam jumlah wajar, ternyata bisa menghindarkan tubuh dari berbagai macam penyakit.

3. Larangan Kalori

Warga pribumi di Okinawa melatih suatu tehnik hidup sehat yang disebut dengan Hara Hachi Bu, di mana mereka tidak akan makan secara berlebihan. Mereka akan berhenti makan apabila sudah kenyang pada prosentase 80%. Larangan mengenai protein hewani di Hara Hachi Bu juga berlaku. Kemudian pola hidup sehat semacam ini juga dituturkan oleh para peneliti sangatlah efektif untuk menjaga kelangsungan hidup.

4. Sikap baik

Tidak hanya sehat secara fisik, warga Okinawa pun juga sehat secara psikis. Ketika dilakukan survei, mereka memiliki peringkat tertinggi sebagai warga yang mampu mengatasi kondisi stres di segala bidang kehidupan. Ternyata, di pulau tersebut warganya hidup dengan ritme yang santai. Hal inilah yang dapat mengurangi penyakit serangan jantung sebanyak 80%.


5. Menanamkan spiritualitas

Tak sama dengan agama, spiritualitas jadi bagian penting bagi warga Okinawa. Di sana kebanyakan warganya melakukan meditasi demi mendapatkan jiwa yang tenang. Bahkan beberapa warganya sekarang ini telah membentuk semacam grup meditasi. Mereka pun tak malu menari bersama dengan lantunan musik khas untuk melangsungkan ritual.

Bagaimana, Anda sudah siap untuk hidup sampai usia 100 tahun? itulah beberapa tips hidup sehat yang oleh warga Okinawa, Jepang. Semoga bermanfaat, salam.



Related Posts:

0 Response to "Rahasia Hidup Sehat dan Bahagia dari Orang Berusia 100 Tahun"

Posting Komentar